time :

Get your own Digital Clock

Jumat, 11 Desember 2009

Hari Pahlawan

Pada saat sekarang ini banyak sekali pemahaman tentang pahlawan. Baik dari segi politik,kebudayaan,dan juga pendidikan. Sedangkan kalau kita mau menoleh kembali ke masa lalu pada tahun 1945 maka arti pahlawan hanya satu yaitu merebut kemerdekaan dari para penjajah yang menyiksa bangsa indonesia begitu lamanya, lalu yang menjadi pertanyaan sekarang apakah arti pahlawan pada jaman modern itu masih tersisa atau bahkan dilupakan. Faktanya bangsa Indonesia sendiri mulai lupa dengan jasa – jasa pahlawan mereka. Mereka sekarang cenderung lebih menyukai berjuang untuk memenuhi kantong mereka sendiri,tanpa memperdulikan keadaan sekitarnya. Seperti contoh pada zaman sekarang ini banyak pengemis dibandingkan pengusaha yang sukses. Padahal jika para pengusaha yang sukses mau berbagi dengan para pengemis dijalan maka angka pengangguran di Indonesia pun akan berkurang.
Lebih jauh mengenai pahlawan, para pemimpin bangsa pun sekarang ini jarang ada yang memperdulikan rakyat miskin, sehingga mereka lebih menyukai untuk KORUPSI dibandingkan untuk menciptakan suatu lapangan kerja baru yang dapat mengurangi pengangguran di Indonesia. Yang harus dibenahi sekarang pertama – pertama adalah moral bangsa ini. Jika moral bangsa ini sudah di perbaiki maka tidak akan ada lagi orang – orang yang berlomba untuk KORUPSI. Dan bangsa ini akan mendapatkan KEMERDEKAAN YANG HAKIKI.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar